7 Tempat Sewa Alat Camping di Jogja Yang Terbaik dan Rekomended

Sewa Alat Camping Jogja

Sewa Alat Camping Jogja – Hallo sobat semuanya… Apakah kalian sedang berencana untuk ngecamp? Sudah tahu mau menyewa peralatan camping di mana jika di Yogyakarta? Jika belum mengetahui persewaan alat camping di Jogja, kami akan memberikan sedikit rekomendasi tempat sewa alat camping di kota Yogyakarta.

Di Yogyakarta banyak sekali tempat-tempat yang menarik dan bisa menjadi lokasi ngecamp bersama teman, keluarga ataupun sahabat-sahabat anda. Kamu bisa ngecamp di pantai ataupun digunung dengan aman. Nah, berikut ini adalah daftar sewa alat camping yang ada di Yogyakarta.

Sewa Alat Camping Jogja

Contents

Wirajaya Adventure

Salah satu tempat sewa alat camping di Yogyakarta rekomendasi kami adalah Wirajaya Adventure. Tidak hanya alat camping saja, anda juga bisa menyewa beberapa peralatan outdoor dan menadaki gunung di tempat ini.

Anda bisa menyewa peralatan outdoor di Wirajaya Adventure bagi anda yang sedang membutuhkannya baik itu dalam partai kecil hingga partai besar. Wirajaya Adventur tentu bisa menjadi referensi bagi anda yang sedang membutuhkan keperluan camping dan outdoor di area Yogyakarta.

  • Alamat: Manding Dawang, Manding, Sabdodadi, Kec. Bantul, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55714
  • Jam Buka: Senin Sampai Sabtu 09.00 – 22.00 WIB & Minggu 15.00 – 22.00 WIB
  • Website: wirajayaadventure.com

Anak Rimba Adventure

Bagi anda yang sedang membutuhkan peralatan camping/kemah di Yogyakarta ataupun untuk kegiatan outdoor, Anak Rimba Adventure bisa menjadi pilihan. Ada dua pilihan bagi anda yang menggunakan peralatan dari Anak Rimba Adventure yaitu dengan sistem sewa ataupun penjualan.

Terdapat banyak sekali pilihan perlengkapan outdoor seperti Lampu Badai, Lampu Tenda, Sleeping Bag (SB), Handy Talky (HT), Tenda Dome, Tas Carrier, Matras, Megaphone, Head Lamp, Kompor Gas Mini, Nesting dan lain sebagainya. Dibawah ini adalah informasi Anak Rimba Adventure.

  • Alamat: Jl. Iromejan Jl. Samirono CT VI No.152, Samirono, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
  • Jam Buka: Sabtu Sampai Kamis 08.00 – 21.00 WIB & Jumat 08.00 – 11.30, 13.00 -21.00 WIB
  • Website: anakrimba-adventure.com

NGESON

Rekomendasi terbaik untuk peralatan camping di Yogyakarta, seperti tenda, frame, kompor portable, sleeping bag, matras, pasak, headlamp, lampu senter, HT, raincoat, tas carrier atau tas gunung dan lainnya adalah NGESON. Dengan moto yang ada yaitu “kepuasan pelanggan adalah kebanggan kami”, maka anda sudah dipastikan akan mendapatkan pelayanan yang terbaik.

Anda bisa menyewa peralatan dari NGESON secara harian dan bisa diperpanjang sesuai kebutuhan penyewa dengan cara mengkonfirmasi terlebih dahulu pikah NGESON. Bagi anda yang berminat untuk rental alat camping di Jogja, silahkan hubungi NGESON.

  • Alamat: Mranggen Kidul rt 6 rw 27, Sinduadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Website: www.ngeson.com

Sabana Adventure

Rekomendasi lainnya untuk tempat sewa alat camping di Jogja adalah Sabana Adventure. Sewa peralatan outdoor untuk kegiatan kemah yang ada di Jogja ini bisa menjadi referensi bagi anda yang membutuhkannya.

Terdapat banyak sekali pilihan perlengkapan outdoor yang bisa di sewa dengan harga yang bersaing tentunya. Jika anda ingin menyewa peralatan kemah di Yogyakarta dari Sabana Adventure, silahkan hubungi kontak dibawah.

  • Alamat: Jl. Ring Road Utara No.163, RT. 06/23, Jombor Kidul, Sinduadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284
  • Jam Buka: Setiap Hari 08.30 – 21.00 WIB
  • Website: www.sabanaadventure.com

OWN Adventure

Lokasi yang strategis membuat tempat sewa peralatan outdoor ini dapat mudah ditemukan, yaitu OWN Adventure. Salah satu tempat untuk sewa peralatan outdoor yang saftety dan lengkap untuk mendukung kegiatan outdoor anda.

Dengan stock tenda dari OWN Adventure yang banyak pilihannya dan harga bersaing, tentu saja OWN Adventure bisa menjadi pilihan anda. Perawatan tentunya dilakukan oleh pihak OWN Adventure untuk menjaga keawetan dan kenyamanan para penyewa alat.

Bagi anda yang ingin menyewa peralatan outdoor di Yogyakarta dari OWN Adventure, anda bisa menghubunginya melalui informasi dibawah ini.

  • Alamat: Jl. Mangkuyudan No.43, Mantrijeron, Kec. Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55143
  • Jam Buka: Senin Sampai Sabtu 09.00 – 19.00 WIB & Minggu 16.00 – 19.00 WIB
  • Website: sewaalatcampinghiking.blogspot.com

Belantara Adventure

Rekomendasi sewa alat camping di Jogja selanjutnya adalah Belantara Adventure. Tersedia berbagai macam peralatan camping seperti kompor hingga tenda dengan berbagai macam jenis dan harga sewa yang murah.

Selain itu, Belantara Adventure juga menyediakan jasa cuci peralatan camping dan rental Jeep. Jika anda berminat untuk sewa peralatan outdoor di Yogyakarta dari Belantara Adventure, anda bisa menghubunginya melalui informasi kontak dibawah ini.

Belantara Adventure 1

  • Alamat: Jl. Ringroad Barat, Gatak, Tamantirto, Kec. Kasihan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184

Belantara Adventure 2

  • Alamat: Jl. Ki Ageng Pemanahan, Kragilan, Tamanan, Kec. Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191
  • Jam Buka: Senin Sampai Sabtu 09.30 – 21.00 WIB & Minggu 16.00 – 21.00 WIB

Belantara Adventure 3

  • Alamat: Jl. Imogiri Tim. No.11, Karang Anom, Wonokromo, Kec. Pleret, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55781
  • Jam Buka: Senin Sampai Sabtu 09.30 – 17.00 WIB & Minggu 16.00 – 21.00 WIB
  • Website: cucialatcamping.com

Green Campus Outdoor Jogja

Rekomendasi sewa peralatan outdoor atau camping di Yogyakarta terakhir dari kami adalah Green Campus Outdoor Jogja. Anda bisa menyewa tenda dome consina / great outdoor untuk kebutuhan camping ataupun naik gunung.

Tersedia berbagai macam peralatan outdoor lainnya seperti sleeping bag, carrier, matras, sepatu gunung maupun peralatan mendaki lainnya disini. Bagi anda yang ingin menyewa peralatan outdoor dari Green Campus Outdoor Jogja, silahkan hubungi melalui informasi dibawah ini.

  • Alamat: Jl. Kaliurang Km 14, Gg. Merpati, RT 04, Jl. Godo Inten Tegalsari No.07, Tj. Manding, Umbulmartani, Kec. Ngemplak, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55584
  • Jam Buka: Setiap Hari 09.00 – 22.00 WIB
  • Website: www.greencampusoutdoor.com

Nah, diatas adalah beberapa rekomendasi tempat sewa peralatan camping di kota Yogyakarta yang bisa kami berikan untuk anda. Apabila anda mempunyai rekomendasi lainnya, silahkan tuliskan pada kolom komentar agar bisa berbagi dengan calon penyewa peralatan camping lainnya. Semoga bermanfaat!

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments