Depnaker Wates – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Kabupaten Kulon Progo adalah organisasi perangkat daerah hasil penataan kelembagaan yang dilaksanakan pada tahun 2016 dan secara resmi berdiri 2 Januari 2017.
Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Kulon Progo dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo, Nomor 14 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah.
Untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsinya maka telah diatur dengan Peraturan Bupati Nomor 59 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Fungsi dan Tugas, serta Tata Kerja pada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi.
Dinas Nakertrans merupakan penggabungan urusan ketenagakerjaan dan transmigrasi (yang sebelumnya digabung di Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi), dan UPT Balai Pelatihan Kerja.
- Alamat: Jl. Sugiman &, Jl. Pengasih – Wates, Serut, Pengasih, Kec. Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55652
- No. Telepon: (0274) 774639
- Jam Buka: Senin – Jum’at Pk. 8.00 WIB – 15.00 WIB
- Website: nakertrans.kulonprogokab.go.id